Home / Blog / Content

Minggu, 25 Februari 2018 - 11:17 WIB

Aplikasi Antrian Online untuk Pelayanan Terpadu Satu Pintu

Aplikasi antrian online adalah solusi

aplikasi antrian online – dengan keterbukaan informasi yang ada di hampir seluruh instansi (Unit Pelayanan) saat ini,

masyarakat sangat mudah memperoleh informasi tentang hal-hal yang berkaitan dengan pelayanan di instansi/kantor unit pelayanan publik

meski tanpa harus datang langsung ke unit Pelayanan tersebut.

Apabila pun memang harus datang langsung, Aplikasi Antrian Online menjadi jembatan

bagi masyarakat untuk dapat langsung memanfaatkan fasilitas teknologi informasi yang ada untuk mendapatkan informasi yang mereka butuhkan.

Jumlah Pengunjung yang tidak berkurang

meski sarana informasi bertebaran dengan mudah, namun kenyataannya jumlah pengunjung tidak juga berkurang.

dengan keterbukaan informasi yang ada dan berbagai macam kemudahan dalam mengakses informasi di Instansi-instansi pemerintah maupun swasta saat ini,

tidak dapat langsung mengurangi jumlah pengunjung yang datang langsung ke Kantor unit pelayanan karena tidak semua lapisan masyarakat itu melek dengan teknologi.

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa Kantor unit pelayanan publik adalah milik seluruh rakyat Indonesia,

milik seluruh lapisan masyarakat, tidak memandang apa latar belakang pendidikan anda, ekonomi, kebudayaan, status sosial.

Hal inilah yang menyebabkan Kantor atau Unit Pelayanan publik itu tidak akan pernah sepi dari pengunjung. anda tidak percaya?

silahkan anda datang ke Kantor Pelayanan publik terdekat dan anda buktikan sendiri…. tapi jangan datang di hari sabtu atau minggu ya?,… karena pasti mereka libur, kantor tutup.

Baca juga |  Survey Kepuasan Masyarakat

Kantor Pelayanan selalu ramai setiap hari

Oke,…. oleh karena Kantor Pelayanan itu selalu ramai pengunjung setiap hari,

dan semua yang datang tentu mengharapkan untuk dilayani dengan baik secara bergiliran.

Puluhan mungkin juga ratusan orang datang di Kantor Pelayanan setiap hari silih berganti dengan keperluan yang beragam,

maka sudah pasti akan ada antrian dari orang-orang yang datang tersebut.

Antrian pengunjung bukanlah suatu masalah yang utama, melainkan kepentingan serta keluhan-keluhan masyarakat,

pengaduan-pengaduan, kebutuhan akan informasi dan lain sebagainya, itulah sebenarnya yang merupakan fokus utama dari permasalahan yang ada.

Akan tetapi, ketika begitu banyaknya orang yang datang dengan keinginan untuk dilayani di saat yang bersamaan,

dan antrian yang tidak tertata dengan baik dan jika itu berlangsung secara terus menerus setiap hari,

maka bisa jadi hal tersebut dapat berubah menjadi suatu permasalahan tersendiri.

Rentan dengan lobi sana sini

Masyarakat yang membutuhkan layanan di Kantor Pelayanan akan mulai mencari cara agar bisa mendapat prioritas dalam pelayanan,

mulai mencari cara untuk meminta bantuan kepada siapa saja yang dapat melancarkan urusannya di sana,

mulai mencari cara agar dapat dilayani terlebih dahulu, padahal masalahnya hanya sepele yaitu tidak ingin menunggu lebih lama alias kurang kesabaran menunggu giliran untuk dilayani.

Baca juga |  Aplikasi Survey Kepuasan Masyarakat Online

Aplikasi Antrian Online

Namun akan menjadi lain ceritanya apabila di Kantor Pelayanan Publik itu diterapkan sebuah sistem antrian untuk pelayanan,

sehingga tumpukan orang-orang yang datang tersebut bisa terkontrol melalui sistem yang terkomputerisasi.

Masyarakat/ pengunjung akan lebih sadar akan budaya antri, tidak saling bersaing untuk mendahului karena setiap pengunjung sudah memegang nomor antriannya masing-masing.

Mereka tahu dengan jelas, nomor antrian berapa yang sedang dilayani saat ini, dan mereka bisa memperkirakan kapan nomor antrian mereka akan dipanggil untuk dilayani.

dengan demikian maka masalah sepele tersebut (antrian) tetaplah menjadi masalah yang sepele yang tidak perlu dikhawatirkan.

Software Antrian QLast, memang bukan satu-satunya solusi untuk permasalahan antrian,

akan tetapi dengan pengalaman kami selama bertahun-tahun mengamati dan bahkan terlibat langsung dalam berbagai macam antrian,

sehingga kami mengerti betul karakteristik dari setiap bentuk antrian dan kami selalu punya solusinya.

Ingin implementasi aplikasi antrian online, tapi belum ada anggaran?.. tidak perlu khawatir, ini bukan soal Harga.

Software antrian QLast ini kami design dan kami sajikan untuk membantu menata dan memperbaiki permasalahan antrian yang ada di unit pelayanan anda. Kami siap untuk bekerja sama untuk mengatasi permasalahan antrian yang ada di Unit Pelayanan anda.

Share :

Baca Juga

antrian kppn sragen bergerak bersama

Content

Antrian KPPN (Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara) Sragen
Survey Kepuasan Masyarakat

Blog

Survey Kepuasan Masyarakat
display antrian bank

Content

Antrian Bank – Patch Display untuk 6.0
antrian_persidangan

Content

Antrian Sidang Untuk digunakan di Pengadilan
Papan Digital Kurs Valas

Blog

Kebijakan Privasi dan Keamanan
Numerik_Keypad

Blog

Numerik Keypad Service QLast Ver 5
Aplikasi Pemanggil Nomor

Blog

Pemanggil Nomor Antrian menggunakan Smartphone Android
Aplikasi Pemanggil Nomor

Content

Aplikasi Antrian Pelayanan Terpadu Satu Pintu
Telpon Sekarang !